
KM Cantika 77 Terbakar, 252 Korban Ditemukan dan 14 Meninggal Dunia
Penulis: Nyongky Malelak
TVRINews: Kota Kupang
Kapal Motor Express Cantika 77 rute Kupang - Kalabahi, Alor, terbakar dalam pelayaran menuju Alor, Senin (24/10/2022) sekitar pukul 13.00 Wita.
Kepala Basarnas Kupang, I Putu Sudayana, dalam rilisnya, menjelaskan bahwa, kapal nahas tersebut bertolak dari Kupang menuju Kalabahi, Alor, sekitar pukul 11.50 Wita.
"Sekitar Pukul 13.00 Wita, pada posisi 9•27’43.5”S 123•46’20.90E sekitar perairan Laut Naikliu, Kabupaten Kupang, kapal mengalami kebakaran," kata Sudayana.
Lebih lanjut Sudayana menjelaskan, pada pukul 13.05 Wita, nahkoda kapal, Kapten Edwin Pareda, melaporkan kejadian tersebut kepada Basarnas Kupang untuk mendapatkan pertolongan evakuasi para penumpang.
"Pukul 13.30 Wita, Kapal Basarnas KN Antareja, RIB 10 Basarnas, KM Cantika 9E, Seareder Lantamal VII, personil Stasiun Bakamla Kupang an. Kapten Bakamla Yeanry Olang, Sertu Bakamla Dwi Santosa dan Jopi Menoh berangkat menuju titik lokasi kejadian di sekitar perairan Laut Timor," ucap Sudayana.
Pukul 14.25 Wita, Basarnas Kupang tiba di lokasi kejadian, selanjutnya, personil dari Basarnas melaksanakan evakuasi para penumpang dan ABK yang sudah berada di dalam laut.
Aksi penyelamatan tersebut cukup memakan waktu karena gelombang cukup besar dan penumpang kapal yang terbakar itu cukup banyak.
Sesuai data yang ada di manifest penumpang, terdapat 167 penumpang dan 10 orang kru. Namun, berdasarkan data korban dari Basarnas, terdapat 252 penumpang dan kru.
Peristiwa ini mengakibatkan 14 orang meninggal, termasuk 1 anak kecil. Sementara kapal hangus terbakar bersama barang-barang milik penumpang. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran. Pihak berwajib masih melakukan proses identifikasi.
Untuk diketahui, hingga saat ini 18 orang korban yang selamat sudah tiba di Kota Kupang, dan dirawat di Rumah Sakit Umum Daetah, W Z Yohanes Kupang.
Editor: Redaktur TVRINews